DIRGAHAYU PROKLAMASI REPUBLIK INDONESIA KE 69 (1945-2014): HARI ESOK LEBIH BAIK DARI HARI INI DAN KEMARIN ALLAHU AKBAR!!! Program Studi Perbandingan Agama (Ushuluddin) UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA: Januari 2014

Translate/Terjemah/ترجمة

Jumat, 31 Januari 2014

PENDATAAN ALUMNI

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh,

Dalam rangka mempererat jalinan silaturrahmi antara alumni dengan sesama alumni dan antara alumi dengan almamater, kami akan melakukan pendataan alumni. Kami telah menyiapkan perangkat pendataan alumni secara online. Silahkan klik "Direktori Alumni". Selanjutnya kami mengundang seluruh alumni untuk berpartisipasi dalam pendataan alumni ini dengan mengisi formulir/koesioner alumni secara online. Adapun panduan pengisian sebagai berikut:

Jumat, 24 Januari 2014

Doktor Abdul Fattah Santoso, Kembali Pimpin FAI 2014-2017

Setelah melalui penjaringan bakal calon dekan yang dilakukan oleh jajaran Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah melalui program studi yang ada di FAI UMS, Pendidikan Agama Islam (PAI, Tarbiyah), Perbandingan Agama (PA, Ushuluddin) dan Muamalah-Ekonomi Syari'ah (Syariah) dan pemiilihan oleh Senat Fakultas Agama Islam yang selanjutnya penetapan oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta, Doktor Muhammad Abdul Fattah Santoso, M.Ag, kembali dipercaya kembali untuk menduduki jabatan Dekan Fakultas Agama Islam (FAI) UMS tahun 2014-2018.
Pengukuhan dan pelantikan dilakukan oleh Rektor UMS., Prof. Dr. Bambang Setiaji, M.Si pada 20 Januari 2014 di Auditorium Mohammad Djazman. Pengukuhand dan pelatikan dilakukan secara serentak bersama dengan pelantikan seluruh Dekan Fakultas yang ada di UMS. Selamat untuk Pak Fattah Santoso, semoga sukses membawa FAI lebih maju dan kemaslahatan umat dan persyarikatan. Demikian juga untuk seluruh Dekan baru di lingkungan UMS.